“Atas nama pribadi, keluarga dan pemerintah KLU, saya menyampaikan permohonan maaf yang setulus-tulusnya kepada seluruh warga masyarakat KLU,” ucapnya.

Didepan para peserta upacara, Bupati Djohan juga menyampaikan selamat Hari Kartini yang ke-146. Peringatan hari kartini merupakan momentum untuk meneruskan semangat dalam memperjuangkan kesamaan hak antara perempuan dan laki-laki. Perjuangan dan semangat Kartini telah memberikan kesempatan seluas-luasnya bagi perempuan untuk berambisi dan menentukan masa depannya sendiri.

“Perempuan yang cerdas dan hebat tentu saja akan mampu mendidik generasi muda menjadi generasi yang hebat dan bermartabat,” tandasnya.

Perempuan Indonesia, lanjutnya, harus mampu melahirkan inovasi-inovasi modern sebagai upaya dalam memajukan bangsa dimana kaum perempuan adalah aset penting suatu bangsa karena memiliki peran penting dalam mendorong suksesnya pembangunan nasional, sehingga harus diberdayakan dan dilindungi hak-haknya.

Orang nomor satu di KLU ini juga menerangkan bahwa, semua harus mendukung agar kaum perempuan di KLU bisa mencapai potensi dan peran optimalnya dalam melaksanakan berbagai kegiatan positif dan produktif, yang pada akhirnya memberikan sumbangsih terbaik dalam kemajuan indonesia.

Peserta upacara peringatan Hari Kartini ke-146 Tahun 2024, apel dirangkaikan dengan upacara paripurna reguler pemerintah Lombok Utara, bertempat di halaman kantor Bupati Lombok Utara, Senin (22/4/2024).

 

“Saya mengapresiasi dan terimakasih kepada seluruh perempuan yang telah memperjuangkan hak-hak perempuan dan berpartisipasi dalam pembangunan daerah. Saya yakin dan percaya dengan terus bersinergi bersama kaum perempuan di KLU mampu untuk terus berpartisipasi dalam semua bidang pembangunan guna memperjuangkan terakomodirnya hak-hak perempuan,” pungkasnya.

Tampak hadir dalam upacara tersebut, Pabung Dandim 1606 Mataram Letkol Ibnu Haban, Wakapolres Lotara Kompol I Nyoman Adi Kurniawan, Sekda KLU Anding Duwi Cahyadi, para asisten Setda, Staf ahli, Ketua TP PKK KLU Hj. Galuh Nurdiyah Djohan Sjamsu, Ketua GOW Yunita Aprilina Danny Karter, Ketua DWP KLU Baiq Hurniwati Anding Duwi Cahyadi, para kepala PD, Camat-KLU, serta undangan lainnya.

Adapun peserta upacara terdiri dari para ASN, PPPK, Pegawai honorer di lingkungan Pemda KLU dengan pemimpin upacara Kasubbag Program dan Keuangan Dishub di KLU David Jeta, sedangkan perwira upacara Lalu Gita Bayu Wibawa. (ril)