banner 728x250

Siapa yang Berlabuh, Dan Siapa Yang Tenggelam

Adi Purmanto pengamat Politik
banner 728x250

Lombok Utara (NTB), Utarapos.com – Dengan adanya perubahan skala politik Provinsi, dimana Partai Demokrat sudah mengeluarkan surat tugas kepada pasangan Zul-Uhel. Padahal sebelumnya santer terdengar bahwa Demokrat ke Iqbal-Dinda ini akan membuat eskalasi bisa saja berubah di Kabupaten/Kota yang ada di NTB tak terkecuali di Kabupaten Lombok Utara (KLU)

“Ya, dengan adanya informasi dari live Demokrat di YouTube bisa saja ada perubahan-perubahan, itu yang saya maksud akan ada kejutan-kejutan yang akan terjadi. Ini politik dan semua bisa terjadi” Ungkap pengamat politik KLU Adi Purmanto.

banner 728x250

Lebih lanjut disampaikan pria yang akrab disapa Agong ini, bahwa pasangan yang ada sekarang bisa saja berubah, bisa ndak diyakini bahwa semua yang ada sekarang ini bisa berlayar dan berlabuh dengan baik

“Ini yang harus kita lihat bahwa apa yang nampak sekarang belum tentu menjadi kenyataan selanjutnya. Jadi dalam politik itu serba serbinya bisa terjadi” tandas Amaq Adi sapaan tenar Adi Purmanto

Ditanya mengenai berapa pasangan calon yang akan bertarung dan siapa saja, mantan Ketua Bawaslu KLU menyatakan sampai dengan hari ini kalau dilihat dari nampak yang terjadi

“ya, dan seperti yang saya sampaikan sebelumnya itu hanya 3 pasangan calon, siapa saja, ya siapa yang nampak hari ini, tapi kedepannya kan kita tidak tau sampai menjelang pendaftaran atau akhir pendaftaran” imbuhnya sumringah

Ia juga menuturkan, kan sudah mengalami soal adanya parpol yang berikan dukungan diakhir pendaftaran pada pilkada-pilkada sebelumnya dan itu bisa terjadi kembali.

“Epe-epe juga pasti tahu bagaimana model-model kayak gini kan.  Kita nikmati saja. Semoga masyarakat kita tercerdaskan soal ini” pungkas Amaq Adi (red)

banner 728x250
banner 728x250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *