Buleleng (Bali), Utarapos.com – Atas upaya optimal, kerja keras, dan kerja cerdas dalam percepatan penyelesaian permasalahan disparitas data ASN di Kabupaten Buleleng, Badan Kepegawaian Nasional RI Kedeputian Sistem Informasi Kepegawaian Direktorat Pengelolaan dan Penyajian Informasi BKN wilayah kerja Kantor Regional X Denpasar memberikan penghargaan kepada Pemerintah Kabupaten Buleleng yang diterima langsung Plt. Kepala BKPSDM Kab. Buleleng Gede Sugiartha Widiada di Aula Kantor Regional X Denpasar. Kamis, (10/10/2024).
Penghargaan ini diberikan dengan kategori jumlah penyelesaian disparitas terbanyak, kategori pencapaian persentase penyelesaian disparitas tertinggi.”Kabupaten Buleleng dalam kesempatan ini memperoleh penghargaan dalam kategori 100% penyelesaian data bersama 9 instansi lain,”ujarnya bangga.
Lebih lanjut, raihan ini menambah sederat prestasi yang telah diraih Kabupaten Buleleng dalam pengelolaan data dan manajemen ASN. “Prestasi ini tentu merupakan buah kerja keras dan cerdas seluruh pegawai di Kabupaten Buleleng melalui BKPSDM. Apresiasi ini diberikan dengan tujuan untuk mempercepat percepatan penyelesaian disparitas data,” imbuhnya.
Kepala Kantor Wilayah X BKN Denpasar, Yudhantoro Bayu Wiratmoko mengapresiasi komunikasi erat instansi wilayah kerja dalam rangka pengelolan data terutama penyelesaian disparitas wilayah kerja Kantor Wilayah X BKN terutama PIC instansi yang telah bergerak cepat berkolaborasi dengan PIC Kanreg untuk percepatan penyelesaian disparitas data.
“Program ini didasari atas urgensi penyelesaian disparitas data sehingga dapat mendukung kelancaran layanan kepegawaian, untuk itu memasukkan instansi di Wilayah kerja Kanreg X BKN untuk bahu-membahu dalam pengelolan data menuju satu data ASN. Disparitas tuntas data berkualitas,”tegasnya.
Yang perlu diketahui disparitas adalah keselarasan atau perbedaan data secara signifikan antara kondisi data yang tercatat dalam suatu sistem dengan kondisi data riil di lapangan.(wd)