banner 728x250

DPRD KLU Gelar Sidang Paripurna Penyampaian Pidato Perdana Bupati Lombokj Utara Periode 2025-2030 

Ketua DPRD Lombok Utara Agus Jasmani didampingi Wakil Ketua I Hakamah, Wakil Ketua II I Made Kariyasa, S.Pd.H, Bupati Lombok Utara Najmul Akhyar dan Wabup Kusmalahadi Syamsuri pada sidang paripurna penyampaian pidato perdana Kepala Daerah Periode 2025 – 2030 bertempat di Ruang Sidang DPRD setempat, Selasa (4/3/2025).
banner 728x250

Lombok Utara (NTB), utarapos.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lombok Utara menggelar sidang paripurna penyampaian pidato perdana Kepala Daerah Periode 2025 – 2030 bertempat di Ruang Sidang DPRD setempat, Selasa (4/3/2025). Sidang paripurna tersebut dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Lombok Utara Agus Jasmani didampingi Wakil Ketua I Hakamah, Wakil Ketua II I Made Kariyasa, S.Pd.H, dan di saksikan juga Anggota dewan lainnya. Turut hadir Bupati Lombok Utara Dr H Najmul SH MH, Wabup Kusmalahadi Syamsuri ST.,MT, Forkopimda KLU, para asisten Setda KLU, Para Kepala OPD, Kepala Instansi Vertikal se-KLU serta undangan lainnya.

Ketua DPRD Lombok Utara Agus jasmani dalam pembukaannya menyebutkan bahwa sidang bahwa penyampaian Pidato Bupati Lombok Utara Masa Jabatan Tahun 2025-2030 berdasarkan Surat Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor : 100.2.1.3-221 Tahun 2025 tanggal 28 Januari 2025 tentang Pengesahan, Pengangkatan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah pada Kabupaten/ Kota Hasil Pemilihan Kepala Daerah Serentak Tahun 2024.

banner 728x250

Lebih lanjut kata Agus Jasmani sesuai dengan Surat Edaran Menteri Dalam Negeri Nomor 100.2.4.3/4378/SJ tanggal 6 September 2024 tentang Penegasan Dan Penjelasan terkait Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah serentak Nasional Tahun 2024.

“Gubernur, Bupati atau Walikota yang telah dilantik agar menyampaikan pidato perdana di sidang paripurna DPRD, setelah melakukan serah terima jabatan,” imbuh Legislatif dari Parpol PKB itu.

Sementara itu, dalam penyampaian pidato perdana Bupati H. Najmul Akhyar yang didampingi wakil Bupati Kusmalahadi menyampaikan dukungan dan kolaborasi semua stakeholder guna bersama-sama berpartisipasi membangun Lombok Utara ke arah yang lebih baik.

“Iya juga menekan, selama masa kemimpinan akan berkomitmen mengurangi angka kemiskinan, memperbaiki kondisi ekonomi, pendidikan serta kesehatan,”tandas Najmul.

Didepan para Anggota Dewan iya juga menekan untuk mengatasi pendidikan di Lombok Utara pemerintah sedang berupaya untuk membangun perguruan tinggi serta, mengaktifkan kembali program-program yang dulu pernah dirinya lakukan.

“Sedangkan, untuk pemerataan pelayanan publik di bidang kesehatan kami akan, berupaya untuk membangun satu rumah sakit daerah yang berada di ujung timur wilayah KLU yakni di Kec.Bayan,”katanya.

Bupati dua periode ini menjelaskan dalam menjalankan beberapa program dan visi-misi tidak bisa dilakukan sendiri melainkan membutuhkan kolaborasi dari semua pihak.

“Sebagai Mitra yang baik Eksekutif dan Legislatif untuk bersama-sama memajukan Kabupaten Lombok Utara,”tutupnya (lai)

 

banner 728x250
banner 728x250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *