banner 728x250

Komitmen Tuntaskan ATS, Bupati Najmul Akhyar Launching Saber DO

Pemukulan Gong oleh Bupati Lombok Utara H.Najmul Akhyar.,SH.,MH didampingi oleh Ketua DPRD KLU Agus Jasmani, Kepala BPNP Provinsi NTB Katman, SPd, MA, Kepala BGP Provinsi NTB, sebgaia tanda di Launchingnya Gerakan Sapu Bersih Drop Out (Saber DO) bertempat di SKB Amor-Amor Kayangan (14/4/2025).
banner 728x250

Lombok Utara (NTB), utarapos.com – Pemerintah daerah Kabupaten Lombok Utara (Pemda KLU) berkomitmen menuntaskan permasalahan Anak Tidak Sekolah di wilayah KLU, dimana dalam program kerja visi misi dan program 99 hari kerja Bupati dan Wakil Bupati Lombok Utara melaunching Gerakan Sapu Bersih Drop Out (Saber DO) bertempat di SKB Amor-Amor Kayangan (14/4/2025).

Launching Saber DO ditandai dengan pemukulan Gong oleh Bupati Lombok Utara H.Najmul Akhyar.,SH.,MH didampingi oleh Ketua DPRD KLU Agus Jasmani, Kepala BPNP Provinsi NTB Katman, SPd, MA, Kepala BGP Provinsi NTB, Perwakilan Anggota Forkopimda KLU, Ketua GOW KLU Ny. RR Pungki Kusmalahadi Syamsuri,Para Kepala OPD,Camat se KLU, para kepala desa, kepala sekolah serta undangan lainnya.

banner 728x250

Bupati Lombok Utara Najmul Akhyar dalam sambutannya mengatakan, program yang diiktiarkan sebagai upaya perhatian pemerintah terhadap generasi masa depan di Kabupaten Lombok Utara.

Bupati dua periode itu berharap, dengan dilaunching Saber DO di waktu 99 hari ini menguatkan tekat dan semangat dalam melaksanakan pembangunan lima tahun kedepan berjalan dengan baik.

“Agenda penting di KLU yakni persoalan pendidikan dengan seiring bertambahnya jumlah penduduk,tentunya persoalan IPM juga menjadi tantangan serius bagi kemajuan daerah kedepannya,”katanya.

Masih kata Najmul berbicara kesejahteraan masyarakat, kemiskinan sangat berkaitan dengan indek pembangunan manusia (IPM), dimana sektor pendidikan harus diberikan kepada anak-anak sebagai generasi penerus masa akan datang.

Ditegaskan oleh Bupati Najmul, penting mensukseskan program Saber DO untuk meningkatkan IPM KLU, dengan kolaborasi bersama multipihak sangat diperlukan

“Program Saber DO tidak hanya seremonial launching saja tentu memiliki keberlanjutan, sehingga Lombok Utara kedepannya semakin maju” tutup Mantan Sekjen APKASI itu

Sementara itu, Dalam laporannya Kadis Dikbudpora KLU H. Adnan M.Pd menyampaikan Launching Program Saber Drop Out yang merupakan salah satu Program 99 hari kerja dari Bupati dan Wakil Bupati Lombok Utara periode 2025-20230.

Dilaporkan oleh Adnan, berdasarkan data Anak Tidak Sekolah (ATS) di Kabupaten Lombok Utara dengan rincian anak putus sekolah (Drop Out) jenjang SD sebanyak 136 anak, Jumlah anak putus sekolah (Drop Out) jenjang SMP sebanyak 221 anak, Jumlah Lulusan Sekolah Dasar yang tidak melanjutkan ke jenjang berikutnya Lulus Tidak Melanjutkan sebanyak 315 anak.

Ia menyebutkan, jumlah lulusan Sekolah Menengah Pertama yang tidak melanjutkan ke jenjang selanjutnya sebanyak 613 anak.

“Terdapat 924 anak di Kabupaten Lombok Utara yang Belum Pernah mengenyam Pendidikan Formal sama sekali,”ujarnya.

Adapun langkah pertama yang diambil oleh Pemda melalui Dikbudpora yakni memvalidasi data anak putus sekolah SD, SMP dan anak tidak melanjutkan ke jenjang lebih tinggi serta tidak pernah sekolah sama sekali.

“Data sebagai potret nyata tantangan yang kita hadapi, Setiap angka di dalamnya adalah harapan yang tertunda, potensi yang belum tergali, dan masa depan yang perlu kita selamatkan,”tandasnya.

Selanjutnya, Adnan menyebutkan, pihaknya mengadakan koordinasi secara intensif dari pihak sekolah atau operator sekolah dengan pemerintah desa dan dusun dalam menghinpun anak-anak tidak sekolah.

Masih kata Adnan dalam kesuksesan program Saber DO melibatkan pihak-pihak terkait secara gotong royong dan swadaya mulai dari pemerintah kecamatan, desa, dusun, tokoh agama, tokoh Masyarakat dan tokoh adat.

“Program Saber Drop Out hadir sebagai upaya komprehensif untuk mengidentlfikasi, menjangkau, dan memberikan solusi bagi setiap anak yang terhalang untuk bersekolah,”katanya. (lai)

 

banner 728x250
banner 728x250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *