banner 728x250
Bima  

Sat Samapta Polres Bima Kota Laksanakan Rawan Pagi di Titik Rawan Macet

Samapta Polres Bima Kota melaksanakan kegiatan rawan pagi di sejumlah titik rawan kemacetan di wilayah hukum Polres Bima Kota, Kamis (17/4/2025) pukul 07.00 WITA.
banner 728x250

Kota Bima (NTB), utarapos.com  – Untuk memastikan kelancaran arus lalu lintas pada jam sibuk pagi hari, Satuan Samapta Polres Bima Kota melaksanakan kegiatan rawan pagi di sejumlah titik rawan kemacetan di wilayah hukum Polres Bima Kota, Kamis (17/4/2025) pukul 07.00 WITA.

Adapun lokasi pengamanan dan pengaturan lalu lintas difokuskan di sekitar Pasar Raya Amahami dan Simpang Tiga Pasar Raya Amahami, yang dikenal sebagai kawasan dengan volume kendaraan cukup tinggi, terutama saat aktivitas pasar sedang berlangsung.

banner 728x250

Kapolres Bima Kota, AKBP Didik Putra Kuncoro, S.I.K., M.Si., melalui Kasi Humas Polres Bima Kota, Aipda Baiq Fitria Ningsih, menjelaskan bahwa kegiatan rawan pagi yang dilakukan oleh personel Sat Samapta bertujuan untuk mencegah kemacetan dan menjaga kelancaran arus lalu lintas.

“Kegiatan ini rutin dilakukan setiap pagi, terutama di titik-titik yang berpotensi menimbulkan kemacetan. Personel kami disiagakan untuk mengatur lalu lintas dan memberikan rasa aman kepada masyarakat yang beraktivitas di pagi hari,” jelas Aipda Baiq Fitria.

Selain mengatur arus kendaraan, kehadiran polisi di lapangan juga menjadi bentuk pelayanan prima kepada masyarakat, khususnya para pengguna jalan yang melintas maupun masyarakat yang berbelanja di Pasar Raya Amahami.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan kondisi lalu lintas tetap tertib, aman, dan lancar, serta menciptakan suasana yang kondusif di wilayah hukum Polres Bima Kota. (ril)

banner 728x250
banner 728x250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *