banner 728x250

Tinjau DMD Dan POSBINTU PTM UPTD Puskesmas Cinta Manis Air Kumbang, ini Pesan Wabup Netta

Wakil Bupati Banyuasin Netta Indian, SP  meninjau langsung jalannya program Program Banyuasin Sehat dan dalam rangka memaksimalkan layanan kesehatan di Kecamatan Air Kumbang, Kamis (8/05/2025).
banner 728x250

Banyuasin (Sumsel), utarapos.com – Pemerintah Kabupaten Banyuasin melalui Program Banyuasin Sehat dan dalam rangka memaksimalkan layanan kesehatan di Kecamatan Air Kumbang mengadakan layanan Dokter Masuk Desa (DMD) dan POSBINTU PTM UPTD Puskesmas Cinta Manis diselenggarakan di Desa Siomulyo, Kecamatan Air Kumbang, Banyuasin.

Wakil Bupati Banyuasin, Netta Indian, SP didampingi oleh Kepala Dinas PMD Banyuasin, Rayan Nurdinsyah, S. STP., M. Si, Dinas Kesehatan Banyuasin dan Kominfo Banyuasin meninjau langsung jalannya program ini, Kamis (8/05/2025).

banner 728x250

Dalam arahannya Wabup Netta menegaskan bahwa Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuasin berkomitmen penuh untuk kesehatan masyarakat di Banyuasin, Dokter Masuk Desa adalah program yang dijalankan untuk menjamin serta melayani kesehatan masyarakat melalui Program Banyuasin Bangkit, Adil dan Sejahtera yakni Banyuasin Sehat.

Ia menuturkan, Pemkab Banyuasin ingin masyarakatnya semua sehat, terutama ibu hamil, untuk tumbuh kembang anak agar tidak stunting itu menurut ibu dari dua orang anak itu dimulai dari ibu hamil yang harus dijaga kesehatannya saat mengandung sampai anak berusia balita

“Saya titip program ini kepada Pak Camat, Pak Kades dan Kepala Puskesmas untuk terus digalakkan dan tolong bantu ditinjau kesulitan masyarakat dalam mendapatkan pelayanan berobat. Tolong sampaikan kepada Pemerintah Kabupaten jika ada kendala dan tolong bantu mengawal program ini berjalan baik, ” pesan Wabup Netta (ril)

banner 728x250
banner 728x250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *