banner 728x250

13,36 Gram BB Sabu Dimusnahkan Satres Narkoba Polresta Mataram Pakai Blender

Pemusnahan barang bukti narkotika jenis sabu oleh Satres Narkoba Polresta Mataram, di Ruang Satres Narkoba Polresta Mataram. Rabu, (08/05/2024)
banner 728x250

Mataram, Panainews.com – Satres Narkoba Polresta Mataram Polda NTB menggelar pemusnahan barang bukti (BB) Narkotika Golongan 1 Jenis Sabu sebanyak 13 36 Gram berat Netto yang disaksikan oleh pihak Pengadilan Negeri Mataram, Kejaksaan Negeri Mataram, BNNK Mataram dan penasehat hukum dari tersangka Wahyu (51) alias Tongkol yang terungkap pada (20/04/2024) bertempat di Ruang Satres Narkoba Polresta Mataram. Rabu, (08/05/2024)

Pemusnahan Barang Bukti tersebut dipimpin langsung oleh Kasat Resnarkoba AKP I Gusti Ngurah Bagus Suputra didampingi Wakasat Narkoba AKP I Komang Adeg, Kanit Sidik Ipda Immanul Ahyar dan pihak internal Si Propam, Siwas, Sikum, Sat Tahti serta Si Humas Polresta Mataram

banner 728x250

Kasat Resnarkoba Polresta Mataram AKP I Gusti Ngurah Bagus Suputra dalam kesempatannya mengucapkan terimakasih atas kehadiran dari pihak Kejaksaan Negeri Mataram dan Pengadilan Negeri Mataram beserta pihak internal Sipropam, Sikum, Siwas, Sat Tahti dan Si Humas Polresta Mataram.

“Hari ini Sat Narkoba Polresta Mataram akan memusnahkan barang bukti sesuai Laporan Polisi Nomor. LP/A/29/V 2024/NTB/Res Mataram / Sat Res Narkoba tanggal 20 April 2024 serta Surat Ketetapan Status Barang Sitaan Narkotika Kepala Kejaksaan Negeri Mataram, Surat Ketetapan Pemusnahan Barang Bukti Nomor: 88/N.2.10/Enz1/04/2024, tanggal 25 April 2024 dan Surat Pemusnahan Barang Bukti Nomor SK/02/IV/Res.4.2/2024/Sat Narkoba ” tutur AKP I Gusti Ngurah Bagus Suputra

AKP Gusti menjelaskan keseluruhan Barang Bukti yakni berjumlah 13,36 Gram Berat Netto jenis 3 (tiga) jenis kristal bening atau sabu golongan 1 dengan pertama poin A dengan berat Netto 4,44 gram, kedua berat Netto 4,54 gram dan ketiga berat Netto 4,38 gram.

“Pemusnahan barang bukti dilakukan dan disaksikan langsung oleh tersangka sendiri inisial W alias Tongkol yang diamankan pada 20 April 2024 yang lalu “, jelasnya

Ia merincihkan, dari keseluruhan Barang Bukti dimusnahkan dengan cara diblender dicampur detergen kemudian oleh tersangka dibuang melalui saluran Toilet

“Selanjutnya masing-masing dari tersangka W Alias Tongkol, pihak PN Mataram, Kejaksaan Negeri Mataram, BNNK Mataram dan penasehat hukum membubuhkan tanda tangan di Berita Acara Pemusnahan” tutupnya (de-q)

banner 728x250
banner 728x250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *