Banyuasin (Sumsel), Utarapos.com – Pasca Upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) di Lapangan Apel Mapolda Sumsel , dimana Kapolres Banyuasin AKBP Ferly Rosa Putra SIK dipindah tugaskan menjadi Wadir Lantas Polda Sumsel dan digantikan AKBP Ruri Prastowo SH SIK MIK yang sebelumnya menjabat sebagai Kasubdit Lantas Polda Riau.
Berkenaan dengan itu, dilaksanakan Kegiatan Pengarahan bersama Kapolres Banyuasin yang lama yakni AKBP Ferly Rosa Putra SIK dan Kapolres Banyuasin yang baru AKBP Ruri Prastowo SH SIK MIK, serta tatap Muka Kapolres Banyuasin yang baru dengan seluruh personil Polres Banyuasin, bertempat di Aula Santika Satyawada Polres Banyuasin hari ini Jum’at (12/7/2024) yang dipimpin oleh AKBP Ferly Rosa Putra SIK didampingi AKBP Ruri Prastowo SH SIK MIK, Wakapolres Banyuasin Kompol Adriansyah SE SIK, para Pejabat Utama (PJU) Polres Banyuasin, dan Kapolsek jajaran serta dihadiri oleh seluruh personil Polres Banyuasin.
Dalam kesempatan itu, AKBP Ferly Rosa Putra SIK menyampaikan ucapan terima kasih kepada masyarakat dan berbagai pihak yang telah mendukungnya selama menjabat sebagai Kapolres Banyuasin rentang waktu 1 tahun 1 hari.
“Atas nama pribadi dan keluarga mohon maaf kalau selama menjabat Kapolres Banyuasin banyak kesalahan dan kehilafan. Terima kasih saya ucapkan kepada seluruh lapisan masyarakat yang telah mendukung kami selama menjabat Kapolres Banyuasin,” tutur Ferly.
Sementara itu, AKBP Ruri Prastowo SH SIK MIK sebagai Kapolres Banyuasin yang baru, dirinya menyampaikan niatnya untuk memajukan Polres Banyuasin dan berharap dukungan dari seluruh instansi serta masyarakat. Ia berkomitmen menjaga sinergi yang baik yang telah dibangun sebelumnya.
“Kita cukup menjadi Polisi yang baik, tidak perlu banyak slogan, karena kalau Polisi baik tentunya semua akan baik,” ujar Kapolres Banyuaisn yang baru AKBP Ruri Prastowo.
Acara diakhiri dengan pemberian cindera mata dan berlangsung dengan tertib, aman, dan lancar. Pergantian kepemimpinan ini menjadi langkah continue menuju visi Banyuasin Emas 2026, dengan harapan terus membangun harmonisasi dan sinergi antara Polres Banyuasin dan masyarakatnya.
Acara kemudian dilanjutkan dengan Apel bersama yang dipimpin oleh Kapolres Banyuasin yang lama AKBP Ferly Rosa Putra SIK dan Kapolres Banyuasin yang baru AKBP Ruri Prastowo SH SIK MIK. Setelah itu pelepasan Kapolres Banyuaisn yang lama dengan diiringi pedang pora.