Musi Rawas (Sumsel), Utarapos.com – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Musi Rawas (Mura) menggelar Sosialisasi Pengawasan Partisipatif Peran Media Massa/Pers Sebagai Pengawas Partisipatif Pada Pilkada Serentak Tahun 2024 di Kabupaten Musi Rawas.
Sosialisasi ini dilaksanakan di Ballroom Hotel Smart Lubuklinggau, Selasa (10/9/224).
Plh. Ketua Bawaslu Mura, Agus Tiansah, mengucapkan terimakasih kepada rekan-rekan dari media yang telah hadir.
“Kami mengapresiasi atas antusiasnya rekan-rekan semua yang mengikuti kegiatan ini,” katanya.
Melalui kegiatan ini, diharapkan dapat menyampaikan informasi kepada masyarakat, terutama tugas dan fungsi dari Bawaslu.
“Untuk itu, kami mengajak rekan-rekan dari media untuk bersinergi terutama dalam pengawasan pemilihan serentak tahun 2024,” tandasnya.
Diketahui, sosialisasi ini diikuti sebanyak 60 peserta yang terdiri dari 48 peserta dari wartawan, dua peserta dari TNI/Polri dan 10 peserta dari internal Bawaslu Musi Rawas. Sedangkan untuk narasumber dua orang dari komisioner Bawaslu Mura dan satu orang dari kalangan pengamat dan penggiat pemilu. (mus)