banner 728x250
NTB  

Pemprov NTB Apresiasi Halalbihalal HKSB jadikan Energi Sosial Bangun NTB Makmur dan Mendunia

Foto bersama rangkaian Halalbihalal Himpunan Keluarga Sumbawa Barat- Lombok (HKSB) digelar di Hotel Lombok Raya, Mataram, Minggu (27/4/2025).
banner 728x250

Mataram (NTB), utarapos.com – Gubernur NTB, Dr. H. Lalu Muhamad Iqbal diwakili Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, dan Statistik (Diskominfotik) Provinsi NTB, Dr. Najamuddin Amy, S.Sos.,M.M menghadiri dan memberikan sambutan dalam Acara Halalbihalal Himpunan Keluarga Sumbawa Barat- Lombok yang digelar di Hotel Lombok Raya, Mataram, Minggu (27/4/2025).

Halalbihalal yang dihadiri Bupati, Wakil Bupati dan jajaranya serta Tokoh Diaspora Sumbawa Barat se Pulau Lombok tersebut berkolaborasi dengan Himpunan Pelajar Mahasiswa Sumbawa Barat (Hipmasbar). Agenda tahunan ini semakin nampak kompak dan meriah dengan hadirnya keluarga besar Sumbawa Barat dari seluruh Kab/Kota se Pulau Lombok.
Dr. Najam yang juga Tokoh Dan Birokrat asal KSB menyampaikan salam takzim Gubernur NTB Miq Iqbal sekaligus berpesan akan pentingnya menjaga dan memperkuat energi sosial di tengah masyarakat sebagai modal utama untuk membangun NTB yang makmur dan mendunia, serta Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) yang lebih maju dan luar biasa.

banner 728x250

“Gubernur NTB mengajak kita semua untuk memanfaatkan momentum Halalbihalal ini sebagai energi sosial ke arah kebaikan. Jangan sampai sosial kapital ini kita sia-siakan karena sesungguhnya nilai persatuan dan kesatuan itu ada di dalam energi sosial yang kita miliki, ujar Dr. Najam.

Gubernur NTB juga mengajak seluruh elemen dan masyarakat KSB untuk terus menjaga kekompakan, memperkuat sinergi dan berkontribusi aktif dalam pembangunan daerah di berbagai bidang. Oleh karennya Gubernur NTB sangat mengapresiasi Masyarakat dan Pemda KSB yang memiliki motto Pariri Lema Bariri atas sumbangsih dan kontribusi untuk NTB dan Indonesia dalam segala sektor pengabdian.

“Pemerintah provinsi NTB mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat dan Pemerintah KSB yang telah memberikan kontribusi aktifnya dalam membangun NTB,” tambahnya.

Dr. Najam juga menyampaikan bahwa eksistensi HKSB sebagai pembina dan pengarah serta pengayom bagi warga dan mahasiswa/i yang ada di pulau Lombok hendaknya mampu dioptimalkan dan menjadi manfaat bagi diaspora KSB di Pulau Lombok. Keberadaan HKSB harus mampu merawat dengan baik kerjasama yang telah di bangun dengan pemerintah Provinsi NTB, Pemerintah Kota Mataram, Kab/Kota dan elemen lainnya.

“HKSB adalah entitas untuk saling mengingatkan dan membantu dalam seluruh aspek kehidupan kita, termasuk menjadi pengarah khususnya mahasiswa dan mahasiswi KSB agar lebih berprestasi lebih baik kedepannya. HKSB juga harus bisa memperkuat kolaborasi dengan pemerintah provinsi NTB, Pemda KSB dan Kota Mataram serta Kab/Kota lainnya dengan sebaik-baiknya.

Turut hadir dalam acara tersebut, Bupati dan Wakil Bupati Sumbawa Barat, Walikota Mataram, Anggota DPRD Provinsi NTB Dapil Sumbawa Barat, seluruh forkopimda lingkup pemerintah sumbawa barat, dan tokoh masyarakat serta mahasiswa KSB yang menuntut ilmu di Kota Mataram.

Halal bihalal ini dihadiri ratusan warga KSB dari berbagai latar belakang, serta diisi dengan hikmah Halalbihalal. Suasana penuh kehangatan mencerminkan semangat persaudaraan dan optimisme bersama untuk kemajuan Sumbawa Barat dan NTB secara keseluruhan. (lai)

banner 728x250
banner 728x250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *